5 Alat Pemanggang Unik di Dunia

Tidak seperti di Indonesia yang saat ini sedang demam sosis bakar, salah satu kebiasaan masyarakat di Amerika adalah mengadakan pesta barbekyu di akhir pekan atau saat liburan. Tidak hanya di Amerika, terkadang kita juga sering mengadakan pesta daging di hari raya Idul Adha dengan menyajikan resep makanan bakar olahan daging kambing ataupun daging sapi.

Jika pada umumnya alat pemanggang yang umum itu berbentuk memanjang dengan berbahan bakar arang ataupun api kompor gas, sekarang hadir beberapa alat pemanggang berkonsep Go Green yang sederhana aplikasinya. Beberapa dari alat pemanggang ini dapat kita buat sendiri di rumah..



alat pemanggang murah
Alat Pemanggang Batu Granit Rancangan Asli Indonesia
Alat pemanggang murah ini terbuat dari batu granit asal Nusa Tenggara Barat yang bisa digunakan untuk memanggang berbagai jenis olahan makanan dari daging ayam, daging sapi, pepes ikan, pepes tahu, sate, roti panggang, sosis bakar, bakso bakar, dan lain-lain. Selain tidak menggunakan arang, hasil olahannya juga bersih dan rasa makanan menjadi lebih lezat dan terjaga keaslian rasanya. Salah satu keunggulannya adalah makanan hasil olahan alat pemanggang batu bakar ini sehat dan tidak tercampur dengan zat karsinogen yang bisa mengakibatkan kanker seperti yang terjadi pada alat pemanggang konvensional yang menggunakan arang atau api langsung dari kompor.


Pemanggang rancangan Black + Blum. Foto: inhabitat.com
Alat pemanggang yang kedua, rancangan Black + Blum. Bentuknya yang unik dan stylish ini menyerupai pot tanaman. Selain untuk memanggang, alat ini juga berfungsi sebagai wadah untuk tanaman apabila fungsinya sebagai alat panggangan sedang tak terpakai. Lucu juga ya.


Pemanggang Globe rancangan Lapin Kulta Solar Kitchen Restaurant. Foto: inhabitat.com

Alat pemanggang ketiga adalah alat pemanggang globe yang berbentuk bola dunia. Sebuah globe dari metal dapat digunakan ulang menjadi sebuah pemanggang. Alih-alih dibuang dan menumpuk di tempat pembuangan, kita bisa menghemat lahan dengan menggunakan pemanggang ini.

Pemanggang Solar rancanngan Lapin Kulta Solar Kitchen Restaurant. Foto: inhabitat.com
Alat pemanggang keempat adalah alat pemanggang solar berasal dari Lapin Kulta Solar Kitchen Restaurant. Proses memanggang biasanya berdampak pada lingkungan karena material yang dipakai biasanya menjadi pengumpul debu. Kebanyakan pemanggang juga membutuhkan arang dan bahan bakar lain untuk memanaskannya. Alat pemanggang dari Lapin Kulta Solar Kitchen Restaurant bebas emisi dan bertenaga matahari.

Pemanggang dari Altoids. Foto: inhabitat.com

Alat pemanggang kelima adalah altoids. Pada kenyataannya, kita dapat memanfaatkan penutup kipas pendingin di dalam komputer dan sebuah wadah dari Altoids mini untuk dijadikan pemanggang berukuran kecil. Dari alat ini kita dapat memanaskan sosis, burger atau makanan kecil lainnya. Karena ukurannya yang kecil, tentu saja tidak banyak yang bisa dimasak di pemanggang ini.

Keren-keren ya. Menurut Anda, manakah dari keempat model alat pemanggang yang menjadi pilihan Anda..??

Previous
Next Post »
Thanks for your comment