Gunung Sinabung Kembali 'Batuk' Mendapat Perhatian Media Internasional


Gunung Sinabung yang kembali 'batuk' : Saudara-saudara kita di Tanah Karo sedang berkesusahan. Tahukah kita semua ? 

 



Atau kita nyaris melupakannya ? 

Tenggelam dengan berita politik dan kriminal...


Erupsi Gunung Sinabung di Sumatera Utara, menjadi sorotan media internasional. Foto-foto debu erupsi Gunung Sinabung menghiasi halaman-halaman media barat.

“Foto: Erupsi vulkanik Gunung Sinabung, warga setempat menolak dievakuasi dari zona berbahaya,” tulis The Chicago Sun-Time, Jumat, 19 Juni 2015.

The Chicago Sun-Time menulis, ribuan penduduk di sekitar Gunung Sinabung menolak meninggalkan rumah mereka meski terancam kena letusan besar dari Sinabung. Dari sekitar 30 ribu orang yang tinggal di zona berbahaya di sekitar Gunung Sinabung, hanya 10 ribu orang yang bersedia dievakuasi.

 


Situs harian Inggris Telegraph.co.uk juga menurunkan berita tentang erupsi Gunung Sinabung. Bahkan, selain foto, Telegraph.co.uk menampilkan cuplikan video erupsi Sinabung. Video tersebut diunggah pada 19 Juni dan direkam di kaki Gunung Sinabung.
 


Situs koran Inggris Mirror.co.uk pun menurunkan berita serta foto-foto erupsi Sinabung. Satu di antaranya foto gereja yang dilatari debu dan asap Sinabung. Sinabung tidur sejak 400 tahun lalu. Pada 2010, Sinabung mulai meletus beberapa kali. Februari lalu, letusan Sinabung menewaskan 16 orang.

Terakhir, erupsi Sinabung terjadi pada 2 Juni lalu. Status Sinabung naik menjadi siaga pada 8 April 2014.

Lebih dari 150 ribu orang tinggal di sekitar Gunung Sinabung. Mereka hidup dari menanam cabai, jeruk, kopi, dan cokelat. Letusan tahun lalu membuat 2.000 penduduk di sekitar Sinabung dievakuasi. Kini mereka tinggal di rumah-rumah sementara yang disewa pemerintah. Mereka masih menunggu tempat relokasi. Desa mereka saat ini sudah tidak bisa ditinggali lagi.

Sumber : nasional.tempo.co
Sumber foto : Beberapa Kantor Berita Foto
Previous
Next Post »
Thanks for your comment